TV AKARI MATI TOTAL.---
Kali ini akan Saya tulissatu pengalaman saat memperbaiki tv merk Akari
dengan keluhan mati total, yang bila tv di nyalakan listrik Pln langsung
trip/njeglek. Kalo dulu telah sya tulis tentang kerusakan tv mati total dengan
judul TV DAN MONITOR MATI TOTAL POWER TIDAK KERJA maka yang saya tulis kali ini
adalah satu bagian dari yang telah saya tulis dahulu.
Servisan kali ini adalah tv akari 20 inchi model no AC-268m. dengan keluhan mati total dan saat di nyalakan listrik pln langsun njegleg. Setelah casing belakang saya buka langsung saya cek Transistor Power TP20 dalam keadaan short alias jebol dan transitor kecil dipower Q805 juga dalam keadan jebol alias bocor. Langsung saja dua transistor di power Transistor utama yang besar dan transistor kecil di sebelahnya saya ganti.
Setelah pengantian komponen tersebut denagn tidak lupa saya solder ulang semua bagian-bagian yang retak dan rawan retak, saya perhatikan fisik dari komponen-komponen di PCB, terlihat elco C402 33uf/250vol yang mensuplai Transistor warna diblog matrik/RGB dalam keadaan mengembung. Elco tersebut Langsung saya lepas dan saya ganti dengan yang baru.
Sebelum mencoba nyalakn tv Akari yang mati total ini setelah
pengantian komponen-komponen yang rusak, saya cek ulang semua bagian bagian
pokok dari tv ini, karena munkin saja jebolnya power karena kerusakan di bagian
lain sehingga menyebabkan power kelebihan beban dan jebol.
Semua bagian yang memungkinkan menyebabkan power
kelebiahn beben setelah saya cek sepertinya normal semua maka tv Akari kali ini
saya coba nyalakan dan byak. Tvpun nyala. Maka antenna saya pasang dan
tampilannya normal-normal saja. Alhamdulillah kerusakan hanya itu saja satu
pekerjaan terseleseikan dengan sempurna.
Artikel lainnya:
- TV POLYTRON BLANK NDAK ADA TAMPILA
- TV CINA LAYAR ATAS BERGARIS-GARIS
- TV POLYTRON/DIGITEC OSD TIDAK TAMPIL
- CARA MENGATASI BOCORNYA PLYBACK
- MENGATASI PERCIKAN API DARI COP DAN KABEL PLAYBACK...
- TV DAN MONITOR MATI TOTAL POWE TIDAK KERJA
- TV MESIN CHINA MATI SETELAH NYALA TIDAK DAPAT MENERIMA SIARAN
- TV POLYTRON STANDBAY SUSAH START
- MODIFIKASI PLAYBACK MATI
- KERUSAKAN TV BAGIAN HORISONTAL
Tv akari mati total
Posted by 11:02 AM and have
0
komentar
, Published at
No comments:
Post a Comment