TV CINA PROGRAM EROR-- Kerusakan Tv yang Saya tulis kali ini adalah pengalaman saat memperbaiki Tv Cina yang tombol panel program maupun remot tidak berfungsi, namun mesin ini begitu dinyalakan program jalan sendiri, kadang chanel pindah sendiri kadang av sendiri kadang auto search sendiri.
Keluhan pertama kerusakan tv ini adalah layar gelap hitam tak ada tampilan, setelah casing dibuka dan di lihat fisik komponen-komponennya terlihat beberapa elco bocor dan menggembung, setelah penggantian elco-elco tv mau tampil, namun program eror, tombol chanel maupun remot tidak berfungsi dan program berubah rubah. Kadang av sediri, kadang chanel geser, kadang auto tuning sendiri.
Dari gejala kerusakan itu di cek tegangan 5volt untuk program normal dan komponen-komponen normal semua, setelah beberapa saat belum ketemu penyebab eror program mesin ini, coba-coba saya ukur jalur dari chanel sampai ke kaki Ic Program, dari pengukuran terlihat jalur putus, stelah di telusuri ketemu di satu titik ada jalur yang putus namun tidak terlihat karena tertutup cat pcb.
Jalur yang putus di jumper lalu tv coba dinyalakan dan program sudah kembali normal. Remot berfungsi normal begitupun tombol panel program normal semua.
Akirnya ketemu juga penyebab eror program tv ini yang ternyata hanya karena putusnya jalur pantas saja tidak ketemu-ketemu di cari-cari komponen apa yang rusak karena memang tidak ada yang rusak hingga menyebabkan erornya program dan hanya putus jalur saja ternyata.
Oke sobat ini hanya berbagi pengalaman saja. Mungkin saja menemui gejala keruskan sama namun penyebab bisa bermacam macam, tetap semangat Shobat semoga bermanfaat.
ARTIKEL LAINNYA
- TV POLIYTRON U SLIM MATI TOTAL
- TV SHARP MATI STANDBAY
- LCD CINA MATI
- LCD / LED KADANG-KADANG MATI/TAMPILAN BRKEDIP
- MODIFIKASI PLAYBACK MATI
- CARA MENGATASI BOCORNYA PLYBACK
- MENGATASI PERCIKAN API DARI COP DAN KABEL PLAYBACK...
- TV POLYTRON STANDBAY SUSAH START
- TV POLYTRON BLANK NDAK ADA TAMPILA
- TV CINA LAYAR ATAS BERGARIS-GARIS
- TV POLYTRON/DIGITEC OSD TIDAK TAMPIL
- TV DAN MONITOR MATI TOTAL POWE TIDAK KERJA
- TV MESIN CHINA MATI SETELAH NYALA TIDAK DAPAT MENERIMA SIARAN
- KERUSAKAN TV BAGIAN HORISONTAL
- TV AKARI MATI TOTAL
- TV AKARI TAMPILAN KURANG LEBAR KANAN KIRI
- TV BERWARNA TAMPILAN WARNA BERUBAH-RUBAH
- TV CINA MATI STANDBAY
Posted by 4:55 AM and have
3
komentar
, Published at
saya jangankan rusak malah tak punya hehehee
ReplyDeleteMantap gan posnya
ReplyDeleteTidak dijelaskan IC programnya apa? Jalur yang putus masuk di pin apa.
ReplyDelete